Tentang Kami

Banyuripan dimulai pada awal 2015 oleh Astrid Reza (@_astridreza).

Banyuripan pada awalnya sempat berproses dengan beberapa orang sampai akhirnya dijalani sendirian. Sempat berproses di Bali dan Yogyakarta, sampai akhirnya pada awal 2016 memutuskan untuk berbasis di Dusun Nitiprayan, Yogyakarta. 

Produk Banyuripan adalah produk perawatan tubuh secara holistik dan menyeluruh. Berbasis dengan bahan-bahan alami, sebisa mungkin lokal, berpedoman pada kebijaksanaan lokal dan alam semesta. 

Saat ini Banyuripan menghidupi pemilik dan 1 pekerja part-time. 

Produk deodoran kami saat ini turut menghidupi seorang tetangga kami, ibu tunggal yang tengah menyekolahkan putrinya untuk kuliah. Setiap pembelian produk ini akan berkontribusi untuk kelangsungan biaya pendidikan anak-anak kami.

Ke depannya, kami ingin berkontribusi lebih untuk komunitas lokal di sekitaran lingkungan hidup kami.